Pages

Minggu, 06 Januari 2013

Administrasi Pembelajaran Tematik Berkarakter 2013





Kementerian Pendidikan merencanakan untuk merevisi kurikulum saat ini dengan kurikulum 2013. Beberapa perubahan kurikulum antara lain pada pengintegrasian mata pelajaran IPA dan IPS ke mata pelajaran PKn dan Bahasa Indonesia. Mengenai usulan tersebut banyak sekali pendapat mendukung positif dengan mempertanyakan kesiapan terkait waktu sosialisasi yang hanya berkisar 7 bulan.

Lahir dari penasaran ingin mencoba menerapkan sesuatu yang baru, yang diwacanakan oleh kemendikbud mengenai pengintegrasian IPA dan IPS, maka saya mencoba mengintegrasi IPA ke dalam Bahasa Indonesia dengan menguraikan SK KD IPA dalam kurikulum KTSP menjadi indikator IPA, kemudian indikator IPA saya sesuaikan dengan SK KD Bahasa Indonesia sehingga tercipta satu kesatuan yang utuh indikator Bahasa Indonesia yang terintegrasi IPA, memuat didalamnya SK KD IPA dan SK KD Bahasa Indonesia KTSP yang pada kurikulum 2013 selanjutnya disebut Standar Kompetensi Kelas. Alhamdulillah proses pengintegrasian tersebut selesai dan ternyata saya mengambil kesimpulan pengintegrasian IPA dan IPS bisa diterapkan untuk level rendah yaitu kelas 1 SD s.d 3 SD yang menggunakan sistem tematik tanpa menghilangkan nilai penting dari SK KD dari IPA. Pembuatan kurikulum 2013 dalam bentuk administrasi pembelajaran yang terintegrasi untuk level rendah terutama kelas 1 SD saya buat meliputi pemetaan SK-KD, jaringan tema, program semester, program tahunan dan  silabus.

Selain pengintegrasian IPA ke dalam Bahasa Indonesia saya secara khusus memasukkan nilai-nilai cinta tanah air ke dalam tema yang ada dalam pembelajaran tematik, karena saya berpikir seandainya peserta didik ditanamkan cinta tanah air sejak dini maka kelak jika besar akan mempersembahkan yang terbaik untuk bangsanya, tanpa menghilangkan 18 nilai Karakter yang harus ada dalam proses pembelajaran.

Rekan-rekan guru yang penasaran ingin mempelajari draf administrasi pembelajaran kurikulum 2013 tematik meliputi pemetaan SK-KD, jaringan tema, program semester, program tahunan dan  silabus dapat mengirim email ke yakucinta.indonesia@gmail.com. Semoga bermanfaat untuk kita semua terutama guru sebagai bahan pertimbangan menjelang diterapkannya kurikulum 2013. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

 
Blogger Templates