Pages

Selasa, 21 Mei 2013

JANGAN MENCINTAI SESUATU secara BERLEBIHAN


JANGAN MENCINTAI SESUATU  SECARA BELEBIHAN

              Sebuah riwayat menceritakan bahwa : Nabi Yacub A.s,diuji oleh Allah dengan hilangnya Yusuf anak tercintanya,berawal dari sedikitt kesalahan yaitu sewaktu Nabi Yacub sholat  beliau melakukan kelalaian terhadap Allah dengan menoleh Kepada Yusuf putranya yang sedang tidur disebelahnya.Alloh Maha tahu kalau Nabi Yacub sangat mencintai anaknya melebihi cintanya kepada Allah.Akhirnya Allah menguji beliau dengan memisahkan dengan putra yang sangat dicintainya selama bertahun - tahun,walaupun akhinya dpertemukan lagi oleh Allah.
               Dalam riwayat tersebut  menggambarkan dan memberi pelajaran sekaligus petunjuk bahwa apapun selain Allah jangan  dicintai secara berlebihan.Apa yang kita cintai selain Allah adalah hal yang bersifat Fana yang pada akhirnya akan rusak dan pasti meninggalkan kita ataupun sebaliknya kita akan meninggalkannya.
               Kita ambil contoh yang mudah saja,Kita punya sebuah HP,karena masih baru beli dan harganya lumayan mahal,kemana kita pergi HP selalu ada disaku kita,(kalo kerja/bepergian sudah wajar),ketempat tidur,kekamar mandi,bahkan ke WC.Seakan –akan kita tidak akan berpisah dari HP yang kita miliki,padahal tidur,kekamar mandi,bahkan ke WC kita tidak membutuhkannya,sampai-sampai disentuh anakpun kita tidak rela .saking cintanya  sama HP yang baru itu.
Contoh yang lain yang sejenis itu masih banyak lagi,termasuk pangkat,jabatan ,status social dan lainnya
                Apa yang bisa kita ambil dari riwayat dan contoh tersebut diatas?.....
                Sesuatu apapun namanya adalah hal yang baru yang suatu saat kalau Allah menghendaki akan meninnggalkan kita  atau sebaliknya ,baik cepat atau lambat.Apa itu rusak, hilang, ganti (kedudukan/jabatan)atau mati (bila bernyawa /hidup)tinggal tunggu waktu saja.Mencintai secara berlebihan terhadap sesuatu hakekatnya kita menyiapkan diri untuk menderita dan  tersiksa oleh sesuatu itu.Bagaimana penderitaan NabiYacub saat kehilangan putranya Yusuf,bagaimana dengan anda ketika sesuatu yang sangat dicintai hilang/rusak/diganti/mati? Sangat luar biasa dampaknya (Kalau mau jujur) pasti anda sangat sedih,sangat kehilangan dan tersiksa.Apapun yang berlebihan pastilah tidak baik.termasuk mencintai sesuatu.Tapi jangan sampai kita kurang mencintai  Agama kita,orang tua kita,keluarga kita ,anak kita, pekerjaan kita ,Murid kita(guru)loo!!!,mencintai tapi yang wajar dan seimbang sajalah.Biar kita tidak terlalu kecewa ,sedih dan tersiksa bila pada saatnya sudah tiba.Maaf,Tidak menggurui siapapun.Tapi ini sepertinya pantas disampaikan,karena saat ini banyak diantara kita  mencintai sesauatu yang berlebihan…
Sedikit semoga ada khikmahnya.Amiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

 
Blogger Templates